Sabtu, 24 Maret 2012

Lagi, Mobil Timses Calon Gubernur Aceh Dibakar Di Bireuen

Kekerasan menjelang pilkada Aceh hampir setiap hari terjadi di berbagai wilayah di Aceh, kekerasan yang kerap terjadi berupa pembakaran mobil tim sukses serta perusakan dan pelemparan mobil. Namun demikian sejauh ini polisi belum bisa mengungkap siapa aktor dibalik aksi tersebut yang terus menerus dilakukan.
Dari Bireun dikabarkan oleh media online www.atjehpost.com bahwa sekelompok orang merusak empat mobil  tim sukses calon Gubernur-Wakil Gubernur Aceh Irwandi Yusuf-Muhyan Yunan di depan posko pemenangan pasangan itu di Bale Stuy, Kecamatan Peusangan, Bireuen, Jumat malam, 23 Maret 2012.

 Tak berapa lama usai perusakan mobil, kelompok yang sama kemudian membakar satu unit sepeda motor Honda Astrea juga milik pendukung Irwandi-Muhyan yang diparkir didepan posko Desa Linggong, Kecamatan Jangka.
Pantauan The Atjeh Post tadi malam, empat mobil dan satu sepeda motor yang jadi sasaran amuk sekelompok orang itu dibawa ke Mapolres Bireuen. Tiga Toyota Avanza hitam BL 845 Z, BK 1899 DI dan BK 1900 KB, dua diantaranya tertempel stiker Irwandi-Muhyan. Satu lainnya Feroza hitam BL 973 ZY. 
 
 Kondisi kaca depan mobil pecah dan berlubang, kaca samping dan belakang pecah dan badan mobil penyok diduga kena hantaman benda keras. Terutama Toyota Avanza yang sempat digulingkan di jalan oleh sekelompok orang pelaku pengrusakan.
 
 Sementara sejumlah anggota Polres Bireuen dan Brimob BKO serta TNI dengan senjata lengkap berjaga-jaga di lokasi pasca perisitiwa itu.
 
 Kapolres Bireuen AKBP Yuri Karsono SIK yang turun ke lokasi kejadian tadi malam mengatakan sekelompok orang yang masih dalam penyelidikan polisi itu mendatangi posko tim sukses Irwandi-Muhyan di Bale Stuy, Peusangan.
 
 “Sekelompok orang itu merusak sejumlah mobil yang parkir depan posko, setelah beraksi mereka lalu pergi, siapa sekelompok orang masih perlu penyelidikan dan pembuktian secara hukum, anggota sedang mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi dan bukti-bukti,” katanya.
 
 Beberapa orang tim sukses Irwandi yang sebelumnya di posko dibawa menjauh dari lokasi. “Kami kawal dan antar mereka sampai rumah masing-masing,” ujar Yuri.
 
 Kapolres belum bisa memastikan apa penyebab dari pengrusakan ini, Tapi pihaknya berjanji akan terus menyelidiki siapa pelaku dan motifnya.
***
Editor : Safrizal

 
Design by Safrizal Ilmu Politik UNIMAL | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...; linkwithin_text='Baca Juga:'; Related Posts with Thumbnails