Minggu, 25 Maret 2012

Warga Aceh diduga terkait teror bom tewas

Banda Aceh - Seorang warga diduga sebagai tersangka terkait teror bom di kawasan pegunungan di Kecamatan Lhoong, Kabupaten Aceh Besar, dilaporkan tewas dan jasadnya berada di rumah sakit Bhayangkara, Lamteumen, Kota Banda Aceh.

Namun, Kabid Humas Polda Aceh Kombes (Pol) Gustav Leo, saat dikonfirmasi dari Banda Aceh, Sabtu malam, menyatakan pihaknya belum mendapat laporan lengkap terkait masalah tersebut.

Timses Irwandi Dikeroyok

* Empat Luka-luka
Ilustrasi
LHOKSUKON - Tim Sukses Seuramoe Irwandi Yusuf/Muhyan Yunan (cagub/cawagub Aceh dari jalur independen) di Aceh Utara mengaku dikeroyok, Jumat (23/3) dini hari sekitar pukul 01.30 WIB oleh puluhan pria berbaret merah yang diduga massa dari salah satu partai politik lokal (parlok) di Aceh. Kasus ini sedang ditangani Polres Aceh Utara.

Pengeroyokan itu terjadi di lintasan jalan nasional, kawasan Desa Meunasah Dayah, Kecamatan Lhoksukon, Aceh Utara, ketika timses Irwandi hendak memasang atribut kampanye.

Sabtu, 24 Maret 2012

Lagi, Mobil Timses Calon Gubernur Aceh Dibakar Di Bireuen

Kekerasan menjelang pilkada Aceh hampir setiap hari terjadi di berbagai wilayah di Aceh, kekerasan yang kerap terjadi berupa pembakaran mobil tim sukses serta perusakan dan pelemparan mobil. Namun demikian sejauh ini polisi belum bisa mengungkap siapa aktor dibalik aksi tersebut yang terus menerus dilakukan.
Dari Bireun dikabarkan oleh media online www.atjehpost.com bahwa sekelompok orang merusak empat mobil  tim sukses calon Gubernur-Wakil Gubernur Aceh Irwandi Yusuf-Muhyan Yunan di depan posko pemenangan pasangan itu di Bale Stuy, Kecamatan Peusangan, Bireuen, Jumat malam, 23 Maret 2012.

Visi dan Misi Lima Calon Gubernur Aceh 2012-2017

BANDA ACEH - Lima pasangan calon Gubernur/ Wakil Gubernur Aceh memaparkan visi dan misinya di Gedung DPR Aceh di Ba nda Aceh, Kamis (22/3/2012).  

Mulai hari ini masa kampanye terbuka untuk para kandidat Pemilukada Aceh dimulai hingga 5 April, tiga hari menjelang pemungutan suara.

Diserang, 4 Orang Tim Sukses Cagub Aceh Luka-Luka

Ilustrasi penganiayaan (Foto: agung/okezone)BANDA ACEH - Intimidasi menjelang Pemilukada Aceh marak terjadi. Tim sukses pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Irwandi Yusuf-Muhyan Yunan, diserang saat memasang spanduk kampanye kandidat itu di depan poskonya di jalan Banda Aceh Medan, kawasan Meunasah Paya, Kecamatan Lhoksukon, Aceh Utara.

Empat anggota tim sukses pasangan jalur independen tersebut luka-luka akibat penyerangan yang terjadi pada Jumat (23/3/2012) dinihari.

Rumah Mantan Petinggi GAM Dibakar OTK

Rumah Mantan Petinggi GAM Dibakar OTK
 Terlihat jelaga bekas jilatan api di sudut rumah milik Zakaria Saman
Sigli - Rumah kediaman mantan petinggi Gerakan Aceh Merdeka (GAM), Zakaria Saman, warga Gampong Keumala, Pidie, dibakar orang tak dikenal (OTK), Rabu (21/3) sekitar pukul 03.30 WIB.

Zakaria Saman yang ditemui wartawan di kediamannya, Jumat (23/3), menjelaskan, peristiwa itu pertama kali diketahui oleh Cut Nilawati pada saat dia terbangun dari tidur dan mengetahui ada api menyala di bagian depan rumah dekat dengan mobil yang diparkir di halaman rumah.

 
Design by Safrizal Ilmu Politik UNIMAL | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls