Kamis, 30 Juni 2011

Wagub Ajak Masyarakat Ikut Lestarikan Hutan

Selasa, 28 Juni 2011

0


Lhoksukon - Dalam kunjungannya di Aceh Utara dalam sela-sela kegiatan gerakan sadar lingkungan yang dilaksanakan di Gampong Blang Gunci Kecamatan Paya Bakong, Wakil Gubernur Aceh Muhammad Nazar mengajak agar masyarakat  tidak hanya memotong pohon tetapi juga ikut menanam pohon dalam rangka menjaga kelestarian hutan di daerah setempat. 

"Kami berharap seluruh masyarakat di Aceh yang berada di kawasan hutan khususnya dan umumnya agar dapat menjaga dan melestarikan hutan dengan tidak menebang hutan sembarangan," katanya di Kabupaten Aceh Utara, Selasa [28/06/2011].

Dijelaskannya, menanam pohon penganti yang ditebang setiap hutan merupakan sebuah upaya meminimalisir terjadinya bencana akibat pengrusakan hutan yang dilakukan pihak tak bertanggung jawab.

"Semua kita bertanggung jawab untuk menjaga dan melestarikan agar hutan terus terjaga sehingga tidak disalahkan oleh anak cucu di masa mendatang," katanya.

Dalam kesempatan tersebut wagub juga menegaskan  illegal logging masyarakat dapat menghentikan pembelian kayu ilegal yang beredar di pasaran dalam mengatasi mata rantai perdagangan kayu yang dirambah dengan merusak hutan.

Karena itu, dalam mengatasi berbagai persoalan tersebut maka dalam menjaga hutan di Aceh khsusunya harus dilakukan berbagai penanganan yang sistematis, sehingga berbagai kendala yang terjadi dapat di atasi oleh pemerintah.

"Artinya, berbagai kebijakan yang dikeluarkan pemerintah tetap memperhatikan berbagai alternatif dan solusi," kata Nazar. | Zk/Antara

 
Design by Safrizal Ilmu Politik UNIMAL | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...; linkwithin_text='Baca Juga:'; Related Posts with Thumbnails